Saya kembali mengingat kejadian tahun lalu dimana uang THR yang saya terima ternyata ludes tak berbekas. Saya memang tidak begitu mengambil pusing dengan hal tersebut, toh dengan dana tersebut saya dapat berbagi dengan keluarga dan orang-orang disekitar saya. Namun seiring dengan berjalannya waktu sayapun akhirnya berfikir untuk memanfaatkan dana “tambahan” yang hanya sekali setahun tersebut dengan bijak. Kan sayang kalo dana tersebut menguap begitu saja. Tahun lalu saya sudah masuk kedalam kategori “boros”, daripada saya mengulang hal yang sama lebih baik saya melakukan revisi penggunaan uang THR saya tahun ini.
- Shopping. Belanja untuk keperluan hari raya? Kenapa tidak?!! Tapi, mengingat tahun lalu saya sudah puas ugal-ugalan berbelanja maka tahun ini prinsip yang saya pakai adalah “belilah sesuai dengan kebutuhan”. Kali ini saya sudah me-list apa saja yang akan saya beli, jadi bila nanti ada spanduk ‘sale’ or ‘diskon’ ya tinggal dicuekin saja.
- Membayar zakat. Mumpung masih hangat-hangatnya terima THR kenapa gak langsung membayar kewajiban? Daripada nantinya saya lupa dan terlewat mendingan saya selesaikan dulu urusan yang satu ini, jika perlu sekalian infak yah.
- Lunasi hutang jika mampu. Biarlah THR saya ludes yang penting mulai bulan depan saya sudah tidak perlu menyisihkan sebagian uang yang saya dapat dari hasil keringat sebulan (gaji,red) untuk membayar hutang atau setidaknya saya sudah bisa mengurangi sedikit hutang saya tersebut.
- Saving. Sebelum mengotak-atik sisa THR sepertinya perlu juga ada dana yang masuk ke dalam rekening tabungan saya. Gak perlu banyak-banyak yang penting saldo di rekening tabungan digitnya bertambah :D
Teorinya sih gampang tapi prakteknya saya rasa tidak semudah itu, godaan ‘sale’, ‘diskon’ dan yang lainnya pasti akan menguji keimanan kita terhadap komitmen si THR ini. Prinsipnya mudah, kalo gak saya coba sekarang, kapan lagi???
Tidak ada komentar:
Posting Komentar